Lompat ke konten

28 Ranting UPZISNU Se-Kecamatan Waru adakan Rakor Penguatan Manajemen

 

Dalam Rangka memperkuat Manajemen LAZISNU ,UPZISNU CARE LAZISNU MWC WARU adakan Rapat koordinasi UPZIS se Kecamatan Waru.

Lembaga Amil Zakat Infak Shadaqoh Nahdhatul Ulama’ Majelis Wakil Cabang Waru ( LAZISNU MWC NU WARU ) mengadakan rapat koordinasi UPZIS se Kecamatan Waru. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Ahad ,13 Maret 2022 M / 10 Sya’ban 1443 H bertempat di gedung MWC NU WARU.Menurut ketua panitia Ust.Lazwar Bakri , Dalam Rapat koordinasi ini Kami mengundang ketua dan Sekretaris UPZIS se Kecamatan Waru yang berjumlah 28 Ranting katanya.

Dalam sambutannya ketua UPZIS LAZISNU MWC WARU Ust.H Thoyyib Hasan S.pd mengajak semua pengurus UPZIS untuk bersama – sama menghidupkan gerakan sosial ekonomi NU CARE agar keberadaan NU bisa dirasakan kemaslahatannnya oleh masyarakat luas. Sementara itu ketua Tanfidziyah MWC NU WARU K.H Dr.Fahrur Rozi berpesan dan mengajak pengurus LAZISNU se Kecamatan Waru saat menggali dana dari masyarakat benar – benar amanah dan Transparan agar kepercayaan masyarakat terhadap NU tidak diragukan lagi. NU bisa dirasakan kemaslahatannya karena keberadaan LAZISNU nya yang aktif dalam mentasharufkan program kegiatan sosial keagamaannya pesannya.

Saat menghadiri kegiatan Rapat koordinasi UPZIS se Kecamatan Waru wakil ketua PCNU SIDOARJO ,K.H Zaenal Hayyat berharap pengurus UPZIS bisa mengoptimalkan kinerjanya agar perolehan Zakat Infak Shadaqohnya dimasing – masing ranting bisa meningkat dengan cara menggandeng pemerintah desa dan perusahaan disetiap Ranting.Sementara itu ketua PC LAZISNU gus Abdul Mujib yang menghadiri kegiatan tersebut sekaligus memberikan materi menekankan tentang Penguatan Manajemen dan Laporan keuangan secara seragam.Beliau berharap adanya sinergisitas baik Penguatan Manajemen dan Laporan Keuangan agar bisa optimal di Sidoarjo mengingat LAZISNU di Sidoarjo sebagai barometer LAZISNU di Jawa Timur.Sebagai amil diharapkan semua pengurus LAZISNU harus proaktif dan memahami tupoksinya agar perolehan ZIS nya bisa optimal .

Diantara sekian pengurus UPZIS yang hadir , Ketua UPZIS LAZISNU WEDORO ,ust Sabarudin berharap kegiatan Rapat koordinasi ini bisa diagendakan secara istiqomah agar permasalahan di masing – masing UPZIS bisa dicarikan solusinya.Dan beliau berharap pengurus UPZIS LAZISNU MWC bisa mengadakan Madrasah Amil agar semua amil di masing – masing ranting mengerti tentang keilmuan bab Zakat ,Infak ,Shadaqoh harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *