Setelah sukses menggelar program TEROMPAH (Tempat Rombeng Sampah) beberapa bulan lalu, hari ini Rabu 7 Juni 2023 PAC. Fatayat NU Waru kembali membuka layanan pengumpulan sampah plastik tersebut.
Secara kebetulan 2 hari lalu diperingati sebagai hari lingkungan hidup se dunia dengan mengambil tema “Beat Plastic Pollution”. Hal ini sejalan dengan program bidang kesehatan dan lingkungan hidup yang peduli terhadap sampah plastik terutama botol yang sepertinya semakin tidak dapat dilepaskan dari kehidupan manusia sehari-hari.
Harus ada solusi untuk menyikapi menumpuknya sampah-sampah tersebut. Kalau masalah ini hanya diserahkan kepada pemerintah saja tentu tidak akan sanggup. Oleh karenanya, Fatayat NU harus bisa mengambil peran dalam upaya turut menyelesaikan permasalahan ini yaitu dengan menghimpun sampah plastik berupa botol yang sudah dipilah dan pilih sehingga memiliki nilai jual yang tinggi.
Botol-botol plastik tersebut dikumpulkan di kantor MWCNU Waru pada waktu yang sudah ditentukan oleh petugas dari bidang kesling yaitu antara pukul 13.00 sampai dengan 15.00. Berapapun botol yang terkumpul akan langsung diambil oleh rekanan pengepul sampah sehingga tidak mengotori kantor MWCNU.
Botol-botol tersebut dikumpulkan oleh para pimpinan ranting sekaligus menjadi nasabahnya tetapi tidak menutup kemungkinan anggota secara pribadi dari pengurus anak cabang maupun masyarakat umum.
Kedepan kami berharap memiliki tempat-tempat pengumpulan sehingga ranting tidak terlalu jauh mengantar ke kantor MWCNU.